You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Razia STNK Kendaraan Digelar di Jalan Kramat Raya
.
photo Wuri Setyaningsih - Beritajakarta.id

Razia Kendaraan yang Belum Bayar Pajak Digelar di Jl Kramat Raya

Razia pajak kendaraan bermotor digelar di Jalan Kramat Raya, Senen, Jakarta Pusat. Puluhan petugas gabungan dari Kepolisian serta Badan Pajak dan Retribusi Daerah (BPRD) DKI Jakarta melakukan pemeriksaan kendaraan yang melewati jalan tersebut.

Waktu penertiban pertama kita tertibkan yang tidak membayar pajak

"Ini lanjutan. Waktu penertiban pertama kita tertibkan yang tidak membayar pajak ada sembilan motor dan 11 mobil. Semuanya sekarang sudah membayar," ujar Manarsar Simbolon, Kepala Samsat Jakarta Pusat, BPRD DKI Jakarta, Selasa (3/10).

Menurut Manasar, pihaknya tidak menargetkan perolehan pajak kendaraan bermotor dalam operasi kali ini. Namun ia mengingatkan kepada pemilik kendaraan, ada denda yang dikenakan jika tidak melunasi pajak kendaraan bermotor tepat waktu.

Parkir di Trotoar, Lima Kendaraan Ditindak di Kramat Jati

Sementara Kepala Unit (Kanit) Samsat Jakarta Pusat, AKP Frans menambahkan, pihaknya bekerjasama dengan BPRD DKI Jakarta untuk melakukan penertiban kendaraan yang belum melunasi pajak kendaraan bermotor. Sehingga tidak ada sanksi tilang bagi pengendara yang memiliki SIM dan mau langsung membayar pajak di tempat.

"Ini adalah bentuk untuk mengingatkan masyarakat yang tidak mau bayar pajak, untuk membayarnya di tempat," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4283 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1837 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1703 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1633 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1615 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik